Jangan Hanya Miliki Satu Keahlian
MOTIVATOR KARIR | Jangan hanya miliki satu keahlian.
Yang jago berhitung tambah, kurang, kali tak berharga lagi ketika ada kalkulator.
Keahlian teller hitung uang di bank, tidak dibutuhkan lagi ketika hadir mesin penghitungan uang. Penunjuk jalan, tour guide, sudah banyak digantikan google map.
Kedepan, akan semakin banyak keahlian yang digantikan teknologi.
Ahli keuangan sering mengatakan, kalau anda punya uang jangan disimpan atau dikelola dalam satu tempat. Kalau ada apa-apa bisa habis.
Don’t put your egg in one basket.
Jangan letakkan telur dalam satu keranjang, kalau jatuh lenyap semua. Demikian juga dengan keahlian, kompetensi, jangan hanya miliki satu keahlian. Milikilah keahlian lain.
Keahlian kita hari ini, belum tentu masih dipakai ke depan nanti.
Bagaimana caranya ?
- Amati perkembangan, pelajari tren, cek keahlian anda masih relevan tidak dengan tuntutan jaman.
- Pilih bidang keahlian tambahan yang cocok dengan anda, investasikan sebagian waktu, tenaga dan biaya anda.
- Tetap berkarya hebat dengan keahlian anda dimana anda mendapatkan income saat ini.
Tetap semangaaaat….
Salam indahnya berbagi.