5 Hal Penting yang Harus Dilakukan Oleh Manajer Baru
Jika selama ini sudah memimpikan ingin menjadi manajer tentu kini Anda merasa senang. Eits tapi jangan terlalu lama larut dalam euforia ya. Karena dengan kedudukan baru tersebut Anda tentu segudang tanggung jawab telah menunggu.
Nah sebelum akhirnya bekerja bersama tim sebagai manajer baru Anda dapat melakukan 5 hal penting ini terlebih dulu:
1. Jadwalkan pertemuan 1:1 dengan anggota tim
Setelah nama Anda terpilih sebagai manajer hal pertama yang dilakukan adalah mengatur 1:1. Apa itu pertemuan 1:1?
Pertemuan ini adalah pembicaraan empat mata yang sifatnya semi formal. Anda dapat mengajak seluruh anggota tim atau mungkin team lead untuk lebih mengenal kepribadian mereka. Coba evaluasi apa kesulitan yang biasanya mereka temui selama ini.
Selain itu Anda juga menanyakan ekspetasi mereka terhadap manajer barunya untuk menemukan kesepakatan mengenai apa yang diinginkan dan tidak diinginkan.
2. Utarakan keinginan Anda
Dalam pertemuan 1:1 atau ketika Anda melakukan meeting besar dengan seluruh anggota jelaskan mengenai keinginan Anda. Misalnya Anda ngin semua tim solid dan tidak saling sikut-sikutan dalam mengejar target. Atau Anda tipikal orang yang menghargai orang dengan attitude yang baik sehingga semua anggota mengetahui apa yang dikehendaki oleh tim barunya.
3. Tentukan target dan atur strategi bersama
Sebagai manajer kini Anda berperan seperti nahkoda kapal. Karenanya agar arah kapal diketahui jelaskan hal tersebut kepada anggota. Dalam konteks pekerjaan arah adalah target. Apa yang Anda targetkan dalam jangka pendek, menengah, dan panjang?
Setelah target disepakati barulah susun strategi. Cara mencapai target dengan cara berdiskusi dengan anggota tim. Tampung ide mereka dan sepakati mana strategi yang akan diterapkan.
4. Berikan apresiasi & catatan perbaikan
Jangan ragu memuji kinerja tim dengan manajer sebelumnya. Berikan apresiasi terhadap hal yang menurut Anda baik. Hal seperti ini akan membuat tim merasa nyaman karena mereka merasa dihargai.
Selain apresiasi Anda juga bisa memberikan catatan perbaikan. Tentang hal apa yang menurut Anda bisa diperbaiki untuk kemajuan tim ke depannya.
5. Bersosialisasi dengan mereka
Kantor bukan hanya soal pekerjaan saja. Tapi juga bersosialisasi dengan sesama anggota tim. Untuk itu sesekali cobalah untuk masuk ke lingkungan mereka. Bisa dengan minum kopi bareng atau makan siang bersama agar semakin kompak.