Yang Mesti Disepakati Agar Komunikasi Efektif

Salah satu kunci sukses memimpin adalah memiliki kemampuan memengaruhi orang lain agar menyetujui dan mengikuti kemampuan kita. Untuk mendapatkan kata ‘Ya’ pendekatan paling efektif yakni dengan cara mengajak orang melakukan sesuatu yang tidak hanya sesuai dengan keinginan kita tapi juga minat mereka. 

Para peneliti mempelajari faktor-faktor yang mempengaruhi orang lain mengatakan “Ya” yang ternyata sebenarnya hal ini ada dalam diri setiap orang. Beberapa faktor tersebut akan diulas dalam tulisan berikut: 

1.Kepentingan diri sendiri

Hal pertama yang harus dilakukan jika ingin mendapatkan persetujuan dari orang adalah tunjukkan manfaat perkataan Anda untuk mereka. Umumnya orang akan langsung menyetujui suatu ide jika merasa hal tersebut akan menguntungkan dirinya. 

Makin Anda bisa menjelaskan keuntungan bagi orang terkait maka besar pula kemungkinan orang tersebut menyetujui apa yang dikatakan. Selalu fokuskan pada pada kepentingan pihak lain. Karena mereka merasa diuntungkan Anda akan lebih gampang mendapat persetujuan.

2.Kepentingan bersama

Hal kedua yang memiliki kemungkinan besar untuk disetujui dan disepakati adalah kepentingan bersama. Jika yang dipikirkan pertama oleh setiap orang adalah kepentingan sendiri, hal kedua adalah kepentingan bersama. 

Mengapa demikian? Karena setiap orang menyadari bahwa dirinya adalah bagian dari masyarakat atau suatu kelompok tertentu.Namun pastikan kalau kepentingan bersama di sini menyangkut kepentingan mayoritas sehingga Anda dapat memperoleh dukungan yang besar.

3.Memberikan lebih dari harapan

Pada umumnya, orang sangat setuju untuk menerima lebih banyak, lebih besar, dan lebih sering. Fenomena ini terlihat dari beragam penawaran produk yang muncul di pasaran. Semua produk berlomba untuk memberikan lebih, mulai dari konsep toko, minuman 3 in 1, konsep one stop shopping, fitur ponsel super lengkap, hingga kawasan terpadu.

Pemimpin yang selalu mampu menawarkan lebih dari yang diharapkan akan mendapatkan dukungan dan persetujuan dari para pengikutnya. 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *